Tuesday, August 30, 2011

Wonderful August


Postingan ini saya buat pada tanggal 30 Agustus 2011, bertepatan dengan h-1 lebaran Idul Fitri 1432H, bulan yang sangat indah dan luar biasa. Di bulan ini banyak moment-moment penting terjadi, mulai dari datangnya bulan ramadahan yang memiliki daya tarik dan kharisma nya tersendiri, kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-66, sampai Hari Kemenagan bagi umat muslim diseluruh dunia setelah 1 bulan menjalankan ibadah puasa yaitu Idul Fitri. Selain itu bagi diri saya sendiri bulan agustus merupakan bulan yang sangat berkesan, luarbiasa dan misterius... banyak hal-hal yang pada beberapa bulan atau tahun yang lalu hanya bisa saya mimpikan atau hanya saya tulis di "dream book" saya, akan tetapi satu persatu tulisan dan impian itu berubah menjadi suatu realita yang benar-benar terjadi dalam hidup saya dan semua itu bertepatan dengan bulan agustus...
Tanggal 4 Agustus 2010...



Merupakan pengalaman pertama saya, untuk "merantau" ke suatu daerah yang belum pernah saya kunjungi sama sekali, jangan kan untuk tinggal disana, membayangkan suasana disana saja tidak pernah, kota ini merupakan kota yang bukan termasuk kota atau daerah yang ingin saya
kunjugi, akan tetapi semua itu berubah menjadi suatu pengalaman yang sangat luar biasa bagi perjalan hidup saya. Dengan ke-3 teman saya dari jakarta, kami berangkat dari stasiun K.A Tanah Abang untuk menepuh perjalan selama 17 jam menuju kediri dengan menggunakan Kereta api "Brantas", banyak pelajaran hidup yang saya bisa ambil dari perjalanan kali ini, karena ini merupakan pengalaman pertama saya untuk tinggal jauh dari keluarga hanya untuk belajar bahasa inggris di "kampung english, pare", pengalaman pertama saya untuk nge-kost dan pengalaman pertama saya untuk menjalan kan ibadah puasa tidak bersama keluarga, pada saat itu bulan agustus juga bertepatan dengan masuk nya bulan ramadahan.



Elfast English Camp
Akan tetapi semua itu saya lakukan dengan ikhlas dan bersemangat, hal ini lantaran semangat menggebu saya untuk mewujudkan cita-cita saya mendapatkan beasiswa magister di luar negri....kenyit, pengalaman saya ini sudah saya tuangakan dengan lengkap dalam postingan sebelumnya "Goes to Pare" dan "My adventure in Elfast" . Akan tetapi pengalaman ini lah yang membawa saya ke suatu impian lain saya untuk merasakan indahnya pulau dewata...senyum

Tanggal 6 Agustus 2010...

Berjalan dipinggir pantai kuta, menyusuri gg. popies, melihat sunrise di pinggir pantai sanur, marasakan dingin nya daerah ubud, sampai belanja souvenir di "Joger", itu semua merupakan impian saya sekitar tahun 2009 yang lalu dimana hal itu bermula ketika ada beberapa teman saya yang menceritakan pengalaman liburan meraka di bali, bagaimana indah nya pantai disana, bagaimana suasana disana dan bagaimana situasi riuh rendah nya para turis asing yang sedang berjemur di pinggir pantai.







Tanah lot, Bali


Pada awal nya saya akan merealisasikan mimpi saya ini pada awal tahun 2010 dengan berbekal uang tabungan saya yang seadanya, saya berniat untuk melakuan perjalanan "backpacker" dengan beberapa teman saya, tapi...Allah mempunyai kehendak lain, tepat sehari setelah pergantian 2010 ayah saya harus masuk ke instalasi gawat darurat suatu rumah sakit dan di vonis infeksi dan kebocoran lambung. pada hari berikutnya ayah saya harus di operasi dan di opname di rumah sakit selama 2 bulan lamanya sedih, disinilah saya harus rela menunda impian saya demi kesembuhan ayahanda . Pertengahan tahun 2010 keadaan ayah saya sudah jauh lebih baik dari sebelumnya, dan saya pun meminta izin untuk berangkat ke kediri untuk menetap disana selama satu bulan untuk belajar bahasa inggris, disinilah keajaiban itu terjadi tepat dua hari setelah sampai di pare, kediri saya mendapatkan suatu pengumuman study tour ke bali selama 4 hari 3 malam, lengkap dengan 7 objek wisata di bali, penginapan, makan dan travel tentunya semua itu dengan harga yang sangat terjangkau bagi saya. Tepat pada tanggal 6 agustus 2010 adalah tanggal dimana saya dapat mewujudkan impian saya untuk melihat pesona keindahan pulau bali...




Tanggal 23 agustus 2011...



Alhamdulilah tepat pada tanggal 23 agustus 2011, tugas utama saya sebagai seorang mahasiswa jurusan tek.informatika untuk membuat tugas akhir atau skripsi telah saya lewati dengan baik, dengan sidang yang dilakukan oleh tiga dosen penguji, dan saya pun dinyatakan "lulus"...kenyit perjuangan selama kurang lebih 4 tahun menimba ilmu di perguruan tinggi itu pun berakhir dengan "happy ending", rasa bangga, senang,dan bahagia pun bercampur menjadi satu di acara "Graduation" nanti....tepuktangan

Lalu apakah yang akan terjadi di bulan agustus tahun depan...
saya berharap semoga di bulan agustus tahun depan saya sudah berada di suatu negara, dimana mantan presiden RI ke-3 kita Bapak Prof. Dr. -ing Bacharuddin Jusuf Habibie melanjutkan studi magister dan doktorat nya.


amien...

"Bermimpilah tentang apa yang ingin kamu impikan,
pergilah ke tempat-tempat kamu ingin pergi,
jadilah seperti yang kamu inginkan,
karena kamu hanya memiliki satu kehidupan dan satu kesempatan
untuk melakukan hal-hal yang ingin kamu lakukan"

Zals, Bogor | 30 agustus 2011



2 comments:

//wibiya toolbar